Hari ini kita akan mengunjungi Muara Angke, Jakarta Utara. Salah satu pelabuhan yang ada di Jakarta. Banyak sekali kapal yang bersandar disini dan membawa banyak buatan. Salah satunya adalah muatan berisi kerang.
Selamat datang di P2MKP Citra Handicraft. Disinilah tempat kerang-kerang tersebut akan diolah dan menjadi sebuah kerajinan kekerangan.
Sri Sulastri S. Sos, pengelola P2MKP Citra Handicraft, “Namanya saya Cici Sri Sulastri. Saya pemilik P2MKP Citra Handicraft bergerak di bidang kerajinan kulit kerang. Metode pelatihan di P2MKP Citra Handicraft meliputi 20 persen teori dan 80% adalah praktek. Dimana 20% persen ini kami memaparkan secara teori bagaimana pengolahan kulit kerang menjadi sebuah produk yang mempunyai nilai ekonomi dan mempunyai daya jual. Nah 80% praktek, itu meliputi tentang bagaimana cara pencucian, penyortiran kerang dan juga menggunakan alat produk kekerangan dan bagaimana juga peserta membuat suatu produk, mulai dari mendesain, membuat suatu produk, hingga finishing.
Proses Pelatihan Kerajinan Kekerangan.
Contoh limbah kulit kerang dari warna yang sangat hitam, bau. . . .terlihat menjadi warna yang bersih putih. Ini melalui proses yang tidak begitu sulit.
Pembersihan Kulit Kerang.
Bisa dikerjakan oleh kita-kita nih, ibu-ibu, apalagi bapak-bapak yah. Kalau misalnya kita jalan-jalan ke pinggir pantai, itu kan kerangnya gede-gede bu. Ini adalah hasil kerang yang dipotong-potong. Jadi enggak kelihatan kan kalau ini tuh sebenarnya kerang.
Satu kerang itu! Lalu kita potong-potong, ini bisa jadi berbagai macam bentuk.
Perakitan Kulit Kerang.
Setelah pemaparan teori, para peserta langsung dilatih untuk membuat kerajinan kerang. Semua alat-alat pendukung, seperti: lem, alat pencetak kerang, dan lainnya sudah tersedia disini.
Bahan-bahan untuk membuat kerajinan kerang terdiri dari.
- Gunting
- Lem Panas
- Lem Alteco
- Kerang yang sudah dipotong.
- Alat press kerang / cetak.
- Benang
- Kertas Karton
- Kayu Triplek
- Dan lain-lain.
Gentong lampu, Gantungan Kerang, Kotak Tisu, dsb.
P2MKP Citra Handicraft telah melatih 1.200 lebih masyarakat di 27 propinsi di Indonesia. Kami mempromosikan pusat pelatihan mandiri dan kelautan perikanan Citra Handicraft melalui website di www.citra-handicraft.com. Dimana selain website, kami juga mempromosikan melalui media sosial, seperti facebook dan media sosial lainnya.
Modal yang dibutuhkan.
Modal membuka peluang usaha di bidang kerajinan kekerangan, bisa mulai dari 200 ribu hingga 1 juta untuk skala kecil. 5jt sampai 20 jt untuk skala menengah. Dan 20jt hingga 50 juta untuk skala besar.
Peran KKP melalui BPSDM KP.
Peran KKP melalui BPSDM KP sangat luar biasa. Dimana pengolahan kulit kerang tidak ada sekolahnya. Maka dengan hadirnya BPSDM KP sangat membantu masyarakat untuk mengetahui dan belajar tentang bagaimana cara mengolah kulit kerang menjadi sebuah produk yang mempunyai nilai ekonomi tinggi.
Tuti, peserta P2MKP Citra Handicraft, “Sejak saya mengikuti pelatihan kerang dari tahun 2014, sekarang kita berwiraswasta.”
Yunani, peserta P2MKP Citra Handicraft, “Setelah ikut pelatihan ini, saya membuka usaha wirausaha sendiri di rumah, dengan membuat beras dari kerang. 1 bulan, saya bisa membuat 2.000 pieces beras kerang untuk saya temui.”
Pada gelaran Jakarta Fair tahun ini, 2015, dengan adanya stand ini diharapkan semakin banyak masyarakat mengetahui macam-macam kerajinan kerang dan juga sekaligus sebagai pemasaran kepada masyarakat luas.
Akil, pengunjung Jakarta Fair Kemayoran 2015, “Budidaya usaha kerang ini bisa menjadi peluang usaha rupanya. Padahal di daerah pantai banyak bertebaran dan tidak bermanfaat, karena banyak orang tidak tahu tentang masalah pemanfaatannya.”
Selain di Indonesia, P2MKP Citra Handicraft juga melaksanakan pelatihan di luar negeri, seperti Thailand, Papua Nugini, Fiji, Kepulauan Solomon, dan sebagainya.
Sri Sulastri S. Sos, pengelola P2MKP Citra Handicraft, “Marilah kita mengikuti kerajinan kekerangan, melihat sumber potensi alam Indonesia yang sangat berharga menjadi sebuah peluang usaha industrialisasi kekerangan di Indonesia. Kami mewakili P2MKP Citra Handicraft mengucapkan terima kasih kepada KKP melalui BPSDMKP menuju Indonesia sejahtera.
Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kelautan dan Perikanan.
Website: www.bpsdmp.kkp.go.id
Alamat:
Kadipaten, Kraton, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55132
Video:
Foto:
Artikel Penulisan lainnya:
No comments:
Post a Comment
Komentar adalah segalanya bagi penulis. Deretan susunan kalimat, entah itu pro atau pun kontra. Interaksi tersebut, bagaimanapun juga bertujuan menciptakan diskusi yang membangun. Dan saya, Clenoro Suharto, merasakan manfaat itu. Terima kasih kepada teman-teman yang telah memberikan komentar pada blog https://rakyatjelataindonesiarajin.blogspot.com/