Irawan, perajin kursi berbahan Limbah Kaleng dan Drum |
01:00
Siapa bilang ?? Barang bekas sudah tidak bisa memiliki nilai. Seorang pria di Tangerang Selatan, Banten justru bisa mendapatkan penghasilan hingga puluhan juta rupiah tiap bulannya dengan menggeluti bisnis buatan kursi dari limbah kaleng dan juga drum.
Dari bekas jadi berkah. Ya, di tangan irawan, limbah-limbah kaleng ini dirubah menjadi berbagai jenis kursi yang mendatangkan berkah hingga puluhan juta rupiah untuknya setiap bulan. Melihat peluang bisnis dari banyaknya kaleng dan drum yang dijual di tempat pengepul kaleng, Irawan akhirnya memutuskan untuk beralih profesi dari seorang tukang las jadi pengrajin kursi. Sejak setahun lalu, bengkel miliknya di kawasan Serpong Utara, Tangerang Selatan, Banten, berubah jadi bengkel pembuatan kursi.
Irawan, perajin kursi dari limbah, “Awalnya saya melihat di pinggir jalan, itu ada pengepul. Pengepul barang bekas, dia jualan barang bekas dari drum. Dari situ saya berfikir, kalau dari drum saja, tempat sampah bisa laku gitu yah. Kenapa enggak dijadiin yang lebih bagus lagi. Harganya bisa lebih tinggi.”
Bahan baku untuk kursi buatannya diperoleh dari para pengepul kaleng limbah di daerah Tangerang Selatan dan sekitarnya. Memanfaatkan teknologi, hasil karyanya kemudian dijual secara online, disamping juga mengandalkan keramaian di pusat-pusat perbelanjaan.
Ramai mendapatkan respon positif sejak 4 bulan lalu, Irawan yakin usahanya semakin lebih berkembang dengan berbagai masukan dan permintaan dari para pelanggan setianya.
Video:
Foto:
Irawan, perajin kursi berbahan Limbah Kaleng dan Drum |
Irawan, perajin kursi berbahan Limbah Kaleng dan Drum |
No comments:
Post a Comment
Komentar adalah segalanya bagi penulis. Deretan susunan kalimat, entah itu pro atau pun kontra. Interaksi tersebut, bagaimanapun juga bertujuan menciptakan diskusi yang membangun. Dan saya, Clenoro Suharto, merasakan manfaat itu. Terima kasih kepada teman-teman yang telah memberikan komentar pada blog https://rakyatjelataindonesiarajin.blogspot.com/