Menyulap Eceng Gondok di bantaran sungai Makassar. Jadi Kerajinan nan Indah |
Seperti inilah aktivitas masyarakat yang ada di bantaran sungai Indri Jala, di jalan Abdullah Daeng, Sirua, Makasar, Sulawesi Selatan. Eceng gondok atau tumbuhan air yang selama ini dikenal sebagai penyebab sedimentasi dan penghambat aliran sungai, disulap menjadi aneka kerajinan tangan yang dapat menghasilkan uang.
Melalui sentuhan kreativitas, eceng gondok ini dapat diubah menjadi tempat tisu, tempat sampah, tempat pensil hingga tas. Kerajinan tangan ini dipasaran harganya bisa mencapai ratusan ribu rupiah. Sebelumnya warga diberikan pemahaman dan pelatihan tentang pemanfaatan eceng gondok oleh Dewan Kerajinan Nasional Daerah Kota Makassar.
Nur Asia, koordinator, “Sebenarnya isu awalnya itu, kita kembali ke sungai. Soalnya rata-rata sungai di perkotaan memiliki eceng gondok yang lumayan banyak berkumpul di sekitar sungai. Maka dari itu, kita bekerjasama sama Dekranasda. Kira-kira serat eceng gondok ini bisa digunakan sebagai apa ?? Akhirnya untuk menginisiasi dan memperadakan hal-hal tersebut, teman-teman dari Dekranasda membantu kami memfasilitasi instruktur. Kemudian membantu untuk mengajarkan dalam mengolah bahan serat dan akhirnya itu yang kita praktekkan di warga.”
Selain di pasarkan di dalam negeri, hasil kerajinan dari eceng gondok juga pernah dibawa ke pameran tingkat internasional. Salah satunya di Madrid, DI, Spanyol. Tim liputan kompas TV Makassar, Sulawesi Selatan.
Video:
Foto:
Menyulap Eceng Gondok di bantaran sungai Makassar. Jadi Kerajinan nan Indah |
Menyulap Eceng Gondok di bantaran sungai Makassar. Jadi Kerajinan nan Indah |
Menyulap Eceng Gondok di bantaran sungai Makassar. Jadi Kerajinan nan Indah |
Menyulap Eceng Gondok di bantaran sungai Makassar. Jadi Kerajinan nan Indah |
No comments:
Post a Comment
Komentar adalah segalanya bagi penulis. Deretan susunan kalimat, entah itu pro atau pun kontra. Interaksi tersebut, bagaimanapun juga bertujuan menciptakan diskusi yang membangun. Dan saya, Clenoro Suharto, merasakan manfaat itu. Terima kasih kepada teman-teman yang telah memberikan komentar pada blog https://rakyatjelataindonesiarajin.blogspot.com/