Semua sayur dan buah bisa dijadikan bahan untuk Fruit & Vegetable
Carving
|
Menurut guru pengajar, Sukamto, semua buah dan sayur dapat dijadikan hiasan meja makan. Hanya saja harus dipilih daging buah yang masih segar. Semua buah dan sayur bisa dijadikan hiasan meja makan, hanya saja harus dipilih daging buah yang masih segar. Teknik mengukir buah dan sayur ini hanya menggunakan sebilah pisau. Namun diperlukan banyak latihan agar dapat membentuk ukiran yang sempurna.
Sukamto, dosen TCI, “Saya pikir semua buah, semua sayur itu bisa. Jadi tergantung kita bikin polanya saja. Jadi kalau misalkan untuk pepaya, misalkan pepaya itu, lebih bagus itu yang lebih muda. Karena kalau memang begitu di carving memang kendalanya agak keras, tapi lebih awet gituh.”
Lobak, wortel, timun, dan semangka ini dibentuk menjadi bunga dan daun. Yuli, salah satu mahasiswa TCI mengaku awalnya tak mudah mengukir buah dan sayur mayur ini, namun setelah dicoba ia pun dapat membentuk buah dan sayur ini menjadi hiasan yang indah.
Yuli, mahasiswi TCI, “aaa. . . .lekuk lekukinnya, itu susah. Ya lumayan lah daripada waktu pertama itu masih kaku-kaku. Sekarang yah, udah agak lentur. Kalau banyak berlatih pasti bisa kok.”
Setelah selesai mengukir satu per satu, buah dan sayur ini kemudian dirangkai menjadi satu, sehingga jadilah hiasan meja makan yang indah.
Tristar Culinary Institute
Sekolah Kuliner & Akademi Perhotelan.
Alamat: Jln. Raya Jemursari 234 Surabaya.
Telp: 031 8433224-25. Flexi: 031-81639992. HP: 0817-321-024.
Kampus Baru: Jln. Raya Tenggilis no. 68. Surabaya.
Video:
Foto:
Semua sayur dan buah bisa dijadikan bahan untuk Fruit & Vegetable
Carving
|
Semua sayur dan buah bisa dijadikan bahan untuk Fruit & Vegetable
Carving
|
Semua sayur dan buah bisa dijadikan bahan untuk Fruit & Vegetable
Carving
|
No comments:
Post a Comment
Komentar adalah segalanya bagi penulis. Deretan susunan kalimat, entah itu pro atau pun kontra. Interaksi tersebut, bagaimanapun juga bertujuan menciptakan diskusi yang membangun. Dan saya, Clenoro Suharto, merasakan manfaat itu. Terima kasih kepada teman-teman yang telah memberikan komentar pada blog https://rakyatjelataindonesiarajin.blogspot.com/